Wujudkan Madrasah Asri, MAN 2 Kudus Gelar Sabtu Bahagia dalam World Cleanup Day 2025
Kudus – Dalam rangka menyongsong World Clean Up Day 2025, MAN 2 Kudus melaksanakan kegiatan bersih-bersih lingkungan yang dipadukan dengan agenda rutin Sabtu Bahagia (20/9).
Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian madrasah terhadap kebersihan, kelestarian lingkungan, sekaligus pembentukan karakter peduli lingkungan bagi seluruh warga madrasah.
Rangkaian acara diawali dengan doa bersama, pembacaan mahalul qiyam, serta lantunan sholawat Ya Muhaimin yang diikuti dengan khidmat oleh guru dan peserta didik. Suasana religius ini semakin lengkap dengan pembekalan dari Kepala MAN 2 Kudus, Ali Musyafak, yang menekankan pentingnya menjaga kebersihan sebagai bagian dari iman serta tanggung jawab sosial.
“Menjaga lingkungan bukan sekadar kewajiban, tetapi ibadah. Dengan kebersihan, kita menciptakan madrasah yang nyaman, sehat, dan menjadi teladan bagi masyarakat,” ungkap Ali Musyafak dalam sambutannya.
Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan aksi bersih-bersih lingkungan madrasah, mulai dari halaman, ruang kelas, lapangan, mushola hingga area sekitar. Seluruh warga MAN 2 Kudus tampak antusias dan kompak dalam menciptakan lingkungan yang bersih, hijau, dan asri.
Kegiatan ini juga menjadi bagian dari dukungan MAN 2 Kudus terhadap Gerakan Kemenag Asri (Aman, Sejuk, Rindang, dan Indah) yang digaungkan oleh Kementerian Agama. Melalui gerakan ini, madrasah berupaya menghadirkan lingkungan belajar yang tidak hanya nyaman secara fisik, tetapi juga memberi ketenangan dan semangat bagi seluruh warga madrasah.
Dengan semangat World Clean Up Day dan Kemenag Asri, MAN 2 Kudus berharap dapat menanamkan nilai kepedulian lingkungan sekaligus mendukung gerakan global menjaga bumi yang lebih baik.

