MAN 2 Kudus
News

MAN 2 Kudus Naik Peringkat 19 Nasional Sekolah Favorit Versi Puspresnas

Kudus Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kudus kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Berdasarkan data yang dirilis oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) dan dikutip dari pemberitaan detikEdu, MAN 2 Kudus berhasil menempati peringkat ke-19 nasional sebagai sekolah favorit tahun 2025. Posisi ini menunjukkan peningkatan dari tahun sebelumnya yang berada di peringkat ke-23.

Kepala MAN 2 Kudus, Ali Musyafak, menyampaikan rasa syukur dan bangganya atas capaian tersebut. “Alhamdulillah, ini adalah hasil sinergi dari seluruh civitas akademika. Peringkat ini bukan sekadar angka, tapi cerminan dari komitmen dan kerja keras yang terus kami bangun,” ujarnya.

Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) sendiri merupakan unit kerja di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) yang bertugas menyelenggarakan berbagai ajang kompetisi dan prestasi peserta didik di seluruh Indonesia, mulai dari tingkat daerah hingga nasional.

Penentuan sekolah favorit oleh Puspresnas dilakukan melalui pengumpulan data prestasi siswa dari berbagai kejuaraan dan kompetisi resmi, seperti Kompetisi Sains Nasional (KSN), Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N), Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), serta ajang-ajang prestasi lainnya di tingkat nasional dan internasional. Data tersebut diolah secara objektif untuk memetakan sekolah-sekolah dengan tingkat kontribusi prestasi tertinggi.

Kenaikan peringkat MAN 2 Kudus menunjukkan bahwa madrasah ini semakin konsisten dalam mencetak generasi berprestasi dan kompetitif. Berbagai program pembinaan prestasi, pembelajaran berbasis karakter, dan penguatan budaya madrasah menjadi kunci sukses dalam mendorong capaian ini.

“Prestasi ini kami dedikasikan untuk seluruh warga madrasah, orang tua siswa, serta masyarakat Kudus yang terus mendukung kemajuan MAN 2 Kudus. Semoga ini menjadi pemacu semangat untuk terus menjadi madrasah rujukan nasional,” tutup Ali Musyafak.

Dengan pencapaian ini, MAN 2 Kudus kian mengukuhkan diri sebagai madrasah unggulan yang layak menjadi pilihan utama dalam dunia pendidikan menengah berbasis keislaman di Indonesia.

Berita detik.com : https://www.detik.com/edu/sekolah/d-7999922/20-sma-paling-berprestasi-versi-puspresnas-ada-sekolahmu

5/5 (3)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *